
Jakarta Barat, Bicaranusantara.com
Pemuda Batak Bersatu (PBB) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kembangan kembali menggelar ibadah bulanan sekaligus rapat PBB Jakarta Barat pada Senin malam (7/4) di Sekretariat PAC Kembangan Kampung Baru, Kembangan Utara, Jakarta Barat.

Ibadah ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap bulan sebagai wadah untuk mempererat tali persaudaraan dan memperkuat iman para anggota, khususnya kaum muda.
Acara ibadah dimulai pukul 19.00 WIB dengan pujian penyembahan yang dibawakan oleh tim musik internal PBB PAC Kembangan. Para anggota tampak antusias mengikuti setiap lagu rohani yang dinyanyikan, menciptakan suasana ibadah yang khusyuk dan penuh semangat.
Kotbah disampaikan oleh Pdt. Reintje Inkiriwang, M. T.h. mengangkat tema “Memiliki pikiran Kristus,” Dalam kotbahnya, beliau mengingatkan pentingnya kebersamaan dan saling mendukung dalam kehidupan berorganisasi, serta menekankan bahwa kekuatan sebuah komunitas terletak pada solidaritas dan nilai-nilai kekeluargaan.
Setelah ibadah, acara dilanjutkan dengan rapat. Beberapa anggota diberikan kesempatan untuk saran dan masukan tentang bagaimana komunitas PBB Jakarta Barat menjadi lebih baik lagi kehidupan Organisasi, baik secara rohani maupun sosial.
Ketua PAC Kembangan Liyan Dalimunthe menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan anggota yang telah setia menjaga kekompakan dan kerohanian komunitas.

“Mengajak seluruh pemuda untuk terus aktif dalam setiap kegiatan positif yang membangun mental dan spiritual,” Ungkap Ketua Pemuda Batak Bersatu DPC Jakarta Barat Ronal Sihotang, S.H., M.H.
Acara ditutup dengan ramah tamah dan makan malam bersama. Suasana keakraban semakin terasa ketika para anggota saling bertukar cerita di tengah hidangan yang disajikan, Kegiatan ini dihadiri oleh dua puluh lima anggota perwakilan dari ranting, PAC serta DPC Jakarta Barat.
Kegiatan ini bukan hanya menjadi momen persekutuan rohani, tetapi juga sarana pembinaan karakter generasi muda Batak agar tetap menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan, toleransi, dan budaya. Ibadah bulanan ini menjadi bukti nyata bahwa semangat “Satu Rasa, Satu Jiwa, NKRI Harga Mati” terus hidup di kalangan Pemuda Batak Bersatu.
Pemuda Batak Bersatu Jakarta Barat berkomitmen untuk terus menjaga konsistensi kegiatan rohani dan sosial sebagai bagian dari misi organisasi dalam membentuk pemuda yang tangguh, beriman, dan peduli terhadap sesama. Rencana kegiatan untuk bulan depan akan diadakan di PBB PAC Grogol Petamburan. (Franki Hutagaol)